Pengamanan Unas, Anggota Polri dilarang berseragam dan bersenjata | Polres Pacitan

Pengamanan Unas, Anggota Polri dilarang berseragam dan bersenjata

20160405173444

petugas memantau kesiapan unas di sekolah

PACITAN.  – polrespacitan.id.- Hari ini Senin (4/4) sebanyak 5.596 siswa SMA sederajat di Pacitan mulai melaksanakan ujian nasional (unas). Hingga laporan terakhir, tidak ada siswa yang mengajukan izin tidak mengikuti unas karena alasan khusus. ‘’Laporan terakhir semua peserta unas tidak ada yang absen. Jadi semuanya ikut unas besok (hari ini, Red),’’ kutip radar madiun.co.id”.

Polres pacitan sendiri dalam pengamanan ujian nasional ini menerjunkan personel yang terlibat pengamanan dan pengawalan naskah sebanyak 95 anggota. Semua personel bertugas mulai dari pengawalan pengambilan naskah di Polsek hingga pengamanan di tempat ujina selesai dan mengawal kembali Naskah hasil ujian ke Kantor Diknas Pacitan.

Dalam pelaksanaan tugas pengamanan Unas, sesuai dengan deriktif Kapolri, Kapolres pacitan AKBP Taryadi SIK memerintahkan semua personel yang melaksanakan pengamanan Unas dilarang memakai seragam Dinas dan tidak diperbolehkan membawa senjata api. Kegiatan terebut guna memmberikan suasana nyaman dan tenang untuk para siswa yang melaksanakan Ujjian.

20160404230510Dalam pelaksanaan Unas tahun ini,  siswa yang saat pelaksanaan unas tersangkut kasus hukum tetap mempunyai hak mengikuti ujian. Namun, hal tersebut bisa dilakukan sepanjang syarat-syarat sebagai peserta unas terpenuhi. Pelaksanaan unas siswa yang tersandung kasus hukum akan dikoordinasikan antara dindik dan aparat hukum yang terkait.

Hingga berita ini dilaporkan, pelaksanaan pengamanan unas di Kabupaten Pacitan oleh Polres Pacitan berjalan aman dan terkendali tidak ada permasalahan yang menggangu kegiatan tersebut. (hr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *