Sambangi Home Industry, Kanit Binmas Polsek Pacitan Memberi Pesan Kamtibmas | Polres Pacitan

Sambangi Home Industry, Kanit Binmas Polsek Pacitan Memberi Pesan Kamtibmas

polrespacitan.id. PACITAN. Bhabinkamtibmas sebagai pelayan masyarakat di tingkat desa diharapkan mampu untuk membaur di tengah masyarakat, dalam mengemban misinya memelihara situasi kamtibmas di lingkungan desa binaannya, Rabu (25/7/2018)

Kanit Binmas Polsek Pacitan Aipda M. Mahfur saat melaksanakan kegiatan sambang kunjung di home industry pembuatan Tahu Tuna Navar Bahari, menyampaikan pesan kamtibmas kepada para ibu-ibu yang mengolah produk Tahu Tuna agar pada saat bekerja untuk memperhatikan  keselamatan bekerja, serta jangan sampai menggunakan bahan pengawet atau bahan kimia lainnya.

Diharapkan kerjasama dan kordinasi dengan Polri bisa berjalan baik dalam rangka mencegah dan tangkal adanya potensi gangguan kamtibmas khususnya di area tempat Home Industri Tahu Tuna Navar Bahari, serta lingkungan masyarakat sekitar guna terjalin kerukunan dan meningkatakan tali silaturahmi.

“Dengan  melalui kegiatan sambang kunjung kepada warga desa seperti ini dapat menciptakan bekerjasama dan bermitra bersama Polri dalam harkamtibmas sinergitas antara Polri dan masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan di lingkungan desa” pungkas Kanit Binmas Polsek Pacitan. Tt

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *