Antisipasi Curat, Sabhara Polres Pacitan Patroli di pertokoan emas | Polres Pacitan

Antisipasi Curat, Sabhara Polres Pacitan Patroli di pertokoan emas

58a8c448-1749-4425-8ebb-3f8e419dbb2bpolrespacitan.id. PACITAN. Menjelang lebaran Idul Fitri 1438 H, Polres Pacitan melalui unit Patroli Sabhara Polres Pacitan terus menggiatkan kegiatan patroli di pertokoan dan permukiman masyarakat guan mengantisipasi peningkatan tindak kriminalitas yang memanfaatkan moment peningkataan aktifitas masyarakat baik di pasar, pusat perbelanjaan maupun pertokoan emas.

Khusus untuk antisipasi pencurian dengan kekerasan di pertokoan emas, Polres Pacitan menyediakan pasukan patroli khusus dengan bersenjata memantau aktifitas masyarakat di seputaran pertokoan emas.

Kanit Patroli Sabahara Ipda Amrih menjelaskan jiak kegiatan patroli dan pengamanan pertokoan emas dilakukan guna mencegah terjadinya pencurian dengan kekerasan. Menjelang lebaran biasanya aktifitas jual beli emas di toko emas meningkat, ungkpanya.

Selain pertokoan emas, menyikapi cuti lebaran yang cukup panjang, regu patroli sabhara Polres Pacitan juga di arahkan guan pengamanan obyek vital seperti perbankkan, pusat ATM  serta perkantoran lain yang  kosong karena cuti bersama. (hr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *