PACITAN. polrespacitan.id. Rangkaian pengamanan dan pengawalan terhadap kunjungan presiden ke 6 Bpk Susilo Bambang Yudhoyono hingga hari kedua Kamis 18 Oktober 2016 berhalan aman dan kondusif. Anggota yang terlibat telah di ploting di lokasi sesuai dengan rencagan kegiatan bapak SBY selama di pacitan.
Di hari kedua kunjungan SBY dan rombongan hari ini menghadiri kegiatan perlombaan panjat pinang dalam rangka HUT RI ke 71 yang dilaksanakan di alun alun Pacitan. Dalam kegiatan pengamanan tersebut, Kapolres Pacitan memimpin langsung pelaksanaan pengamanan di alun alun Pacitan untuk memastikan keamanan dan kelancaran kegiatan Presiden ke 6 selama di Pacitan.
Kapolres pacitan AKBP Suhandana SIK melalui Kabagops Kompol Subiyanto mengungkapkan bahwa pihaknya telah memploting ratusan personel dalam rangka pengamanan kunjungan presiden ke 6 di Pacitan selama 3 hari. Hari ini pengamanan kita fokuskan di alun alun Pacitan, karena beliau bapak SBY sedang menghadiri lomba panjat Pinang di alun alun, ungkapnya.
“Mulai dari pengawalan, pengamanan lokasi hingga pengamanan jalur telah kita siapkan guna kelancaran kegiatan SBY selam di pacitan. Hari ini ada lomba panjat pinang di alun alun pacitan, dan direncakan beliau akan memberikan piala bergilir piala SBY yang pertama pada kegiatan tersebut,” pungkas Kabagops pacitan Kompol Subiyanto.
Pada akhir perlombaan presiden ke 6 SBY memberikan piala bergilir SBY kepada pemenang lomba panjat pinang dan piala serta hadiah di atas tribun dan diakhiri foto bersama. (hr)