Polrespacitan.id – Olahraga bersama dan Deklarasi Tolak Kerusuhan Bersama Forkopimda dan Masyarakat Pacitan serta peringatan Hari jadi Bhayangkara Ke 73 yang diselenggarakan Polres Pacitan diikuti sekitar 1000 orang yang digelar Kepolisian Resort Pacitan di Alun-alun Pacitan berlangsung meriah.
Kapolres Pacitan AKBP Sugandi, S.I.K.Hum bersama Wakil Bupati Pacitan Drs. Yudi Sumbogo dan Dandim 0801 Pacitan Letkol Kav Aristoteles Hengkeng Nusa Lawitang, S.I.P didampingi jajaran Forkopimda lainnya membuka jalan sehat yang ditandai dengan mengibarkan bendera start sebagai penanda dimulainya jalan santai.
Para peserta yang menggunakan dress code kaos warna putih dipadu dengan bawahan warna gelap ini melintasi rute dari start Mapolres Pacitan Jl. Ahmad Yani No.60 Pacitan – Jl. Haji Samanhudi – Jl. Imam Bonjol Pacitan – Jl. Veteran Pacitan – Jl. dr. Wahidin Pacitan – Jl. KH. Dimyati Pacitan dan Finish di Jl. Ahmad Yani sebelah selatan Alun alun Pacitan.
AKBP Sugandi mengatakan, olahraga bersama ini sengaja digelar selain dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-73 yang jatuh tepat pada tanggal 1 Juli 2019 mendatang juga merupakan upaya dari Kepolisian dalam rangka menjaga stabilitas Kamtibmas di Jawa Timur khususnya Kabupaten Pacitan yang kondusif dengan mengambil tema ‘Olahraga bersama (Senam) Jogo Pacitan untuk Indonesia damai’
“Kita tegaskan bahwa masyarakat Jawa Timur khususnya Pacitan menolak kerusuhan untuk indonesia damai” Tegas AKBP Sugandi
Dalam kesempatan tersebut, pihaknya Memenghimbau kepada seluruh peserta jalan sehat untuk bersama sama menggelorakan perdamaian pentingnya persatuan dan kesatuan serta bersama sama menjaga Kabupaten Pacitan tentram aman dan kondusif, secara luas dengan menggelorakan perdamaian bertujuan untuk Indonesia aman dan damai.
“Saya yakin dan percaya masyarakat Kabupaten Pacitan adalah masyarakat yang cerdas, mengedepankan perdamaian dan kerukunan” Ucap Kapolres.
Jalan sehat dan deklarasi tolak kerusuhan bersama Forkopimda dan masyarakat Kabupaten Pacitan dalam rangka HUT Bayangkari ke 73 dengan harapan kedepannya dalam pelaksanaan tugas Polri kususnya Polres Pacitan semakin sukses dan berkah sehingga di wilayah hukum Polres Pacitan situasi aman, kondusif dan terciptanya suasana masyarakat yang sejuk.
“Jangan mudah terprovokasi oleh berita-berta yang belum jelas sumber dan kebenarannya. Tetap merajut kebersamaan dan menjaga persatuan” Imbuhnya
Agar lebih meriah, panitia telah menyiapkan doorprize utama berupa 3 sepeda dan lainnya yang diundi di akhir acara serta di selingi dengan hiburan electone.