Polrespacitan.id – PACITAN – KSPK(Kepala Sentral Pelayanan Kepolisian Terpadu) bersama anggota Polsek Arjosari melaksanakan patroli ke pertokoan dan obyek vital BRI Unit dan memberikan Pembinaan kepada petugas jaga dan petugas Pam agar tercipta situasi dan kondisi aman.
Rutinitas Anggota Polsek Arjosari melaksanakan patroli disalah satu obyek vital Atm yang berada wilayah Kecamatan Arjosari, Senin malam (08/12/2019), pukul 23.00 wib.
Patroli adalah salah satu kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh anggota polsek Arjosari baik siang hari maupun malam hari dengan sasaran tempat-tempat yang diangap rawan tindak kejahatan.
“Giat patroli ini untuk menekan angka kejahatan diwilayah kecamatan Arjosari, personil Polsek Arjosari melaksanakan patroli kewilayahan dengan sasaran obyek vital dan pertokoan” Ujar Kapolsek Arjosari.
Dilaksanakan patroli oleh anggota Polsek Arjosari dengan sasaran Obyek vital seperti Atm hal ini bertujuan untuk mencegah tindak kejahatan khususnya antisipasi terjadinya 3 cepu (curat, curanmor dan curas,) mengingat Atm yang berada di tempat keramaian jangan sampai di gunakan kesempatan orang yang tidak bertanggung jawab dan juga menyampaikan pesan kamtibmas kepada salah satu warga yang mengambil uang tunai agar selalu berhati-hati dan waspadai kejahatan.
Dengan patroli rutin ini, harapan bisa mencegah kejahatan dan masyarakat menjadi aman juga nyaman bila bepergian di antaranya mengambil uang di ATM Wilayah kecamatan Arjosari.