Polrespacitan.com – PACITAN –
Unit Patroli Polsek Arjosari Polres Pacitan melaksanakan patroli rutin malam hari ke sejumlah tempat yang dianggap rawan tindak kejahatan, seperti obyek vital perbankan dan pemukiman warga yang berada di wilayah Kecamatan Arjosari, Minggu (23/06/2019).
Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan di pemukiman warga sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat yang tengah beristirahat malam hari.
“Kegiatan ini kami rutin setiap malam selalu melaksanakan patroli di pemukiman warga maupun obyek vital untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat,”jelas Anggota Polsek.
Sementara itu Kapolsek Arjosari AKP Herman mengatakan bahwa kegiatan patroli merupakan tugas pokok anggota Polri termasuk patroli dengan sasaran pemukiman warga guna mencegah gangguan kamtibmas dan meminimalisir terjadinya tindak kejahatan khususnya mencegah tindak pidana pencurian dengan pemberatan, pencurian dengan kekerasan, pencurian kendaraan bermotor maupun kejahatan lainnya.
Kegiatan patroli ini juga bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas di wilayah Kecamatan Arjosari aman terkendali.