polrespacitan.id – PACITAN – . Untuk mencegah terjadinya kecelakaan dan fatalitas korban kecelakaan lalu lintas yang melibatkan masyarakat. Selasa (15/01/2019) Kapolsek Nawangan memberikan penyuluhan tentang tertib berlalu lintas kepada masyarakat pengguna jalan di kecamatan Nawangan Pacitan.
Kapolsek Nawangan menjelaskan bahwa keselamatan berlalu lintas harus diutamakan dengan jalan tertib berlalu lintas, mulai membiasakan memakai helm, melengkapi kendaraan sesuai ketentuan dan selalu mematuhi rambu rambu lalu lintas, ” keselamatan berlalu lintas harus diutamakan pada setiap pengguna jalan, untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas” ungkap Kapolsek.
Disamping memberikan penyuluhan tentang tertib berlalu lintas Kapolsek juga memberikan himbauan tentang bahaya penyalahgunaan Narkoba maupun mengkonsumsi minuman keras, salah penyebab terjadinya kecelakaan adalah adanya pengaruh narkoba maupun minuman keras, ” banyak kejadian kecelakaan disebabkan karena pengemudi mengkonsumsi narkoba maupun minuman keras” imbuhnya