Perbaiki Listrik Rumah, Warga Desa Sempu Nawangan Tewas Kesetrum | Polres Pacitan

Perbaiki Listrik Rumah, Warga Desa Sempu Nawangan Tewas Kesetrum

polrespacitan.id. PACITAN. Kejadian orang meninggal karena sengatan aliran arus listrik kembali terjadi di wilayah Kabupaten Pacitan. Kali in nasib naas meninmpa Sutikno (40 th) Warga Desa Sempu Nawangan meninggal dunia karena tersengat aliran listrik di rumahnya, Minggu (11/3/2018).

Korban diketahui meninggal dunia oleh keluarganya sendiri dalam dalam kondisi tengkungkap dilantai. Diketahui korban sebelumnya sedang memperbaiki jendela rumahnya dengan peralatan tukang dengan sumber listrik.  Sutikno malah ditemukan tewas karena kesetrum.

“Korban meninggal dunia karena tersengat listrik. Kondisi rumah dalam keadaan sepi, hanya Sutikno saja, yang membetulkan jendela. Sedangkan orang tua (ibunya) dan saudara korban sedang pergi ke kebun” kata Kapolsek Nawangan Iptu Kholil, Minggu (11/3/2018).

Selanjutnya petugas Polsek Nawangan bersama bersama warga mengevakuasi korban dan di bawa ke Puskesmas untuk dimintakan Visum. Dari hasil visum, diketahu jika penyebab kematian korban murni luka karena tersengat listrik. Hal tersebut terlihat ada luka sobek pada lengan tangan kanan,” jelasnya. (hr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *