Sat Binmas Polres Pacitan Sebarkan Himbauan Kamtibmas Tips Aman Liburan Natal Dan Tahun Baru | Polres Pacitan

Sat Binmas Polres Pacitan Sebarkan Himbauan Kamtibmas Tips Aman Liburan Natal Dan Tahun Baru

polrespacitan.id. PACITAN. Dalam rangka mencegah adanya gangguan kamtibmas terutama selama liburan Natal 2017 dan Tahun Baru, Polres Pacitan melalui Satuan Binmas gencar melaksanakan penyuluhan dan himbauan kamtibmas.

Kegiatan himbauan, Sat Binmas Polres Pacitan membuat selebaran himbauan kamtibmas baik curat, curas, maupun curanmor yang ditempel di tempat tempat strategis seperti pertokoan, Poskamling, permukiman, terminal, pasar hingga tempat ibadah.

Penempelan selebaran kamtibmas sengaja mengajak masyarakat dan tokoh agama sekaligus menjalin silaturahmi dan kedekatan dengan berbagai lapisan masyarakat, guna mempermudah dalam mengantisipasi gangguan kamtibmas.

Seperti yang dilakukan Kasatbinmas AKP sarinah Rosita berkoordinasi dengan pengurus gereja Katholik St. Fransikus Xaverius (24/12/2017) guna membagikan selebaran himbauan kamtibmas Kapolres Pacitan tersebut kepada jemaatnya.

Diharapkan dengan Sambang langsung dengan warga lebih mendekatkan dengan POLRI sehingga tidak sungkan dan ragu memberi informasi situasi kamtibmas di lingkungannya.

“Dengan penempelan himbauan ini diharap jemaat gereja bisa lebih waspada dan berhati-hati sehingga bisa meminimalisir terjadinya gangguan kamtibmas” ujar Kasatbinmas Polres Pacitan. (Hr/Rz)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *