polrespacitan.id. PACITAN. Keberadaan obyek wisata Goa Gong menjadi berkah sendiri bagi warga sekitar karena keindahan dan keelokaanya. Obyek wisata Goa Gong yang terletak di Kecamatan Punung Kabupaten Pacitan banyak dikunjungi para wisatawan terutama pada hari libur nasional maupun liburan akhir pekan. Kepadatan pengunjung dan arus lalu lintas terutama dijalur menuju Goa dan tempat parkir mengharuskan kehadiran Polisi dan petugas wisata setempat bekerja keras untuk mengaturnya.
Setiap saat terutama pada hari libur, Anggota Sat Lantas Polres Pacitan dan Anggota Polsek Punung hadir untuk memberikan pelayanan baik patroli maupun pengaturan arus lalu lintas d obyek wisata Goa Gong jika terjadi kepadatan dan kemacetan. Kasat Lantas AKP Hendrix K Wardhana mengungkapkan jika pihaknya telah menyiapkan anggota untuk melakuakn pengaman dan pengatran arus lalu lintas di obyek obyek wisata seperti Goa Gong terutama pada hari libur.
“Anggota saya selalu ada untuk menjaga kenyamanan dan kelancaran perjalanan wisatawan yang datang di Pacitan salah satunya stnad by di POs Goa Gong“ ujar Kasat Lantas Polres Pacitan AKP Hendrix K. Wardhana.
Setiap Hari Sabtu dan Minggu maupun hari libur nasional lainnya, anggota Satlantas menempati titik obyek wisata salah satunya adalah Goa Gong. Karena volume wisatawan besar yang terkadang menimbulkan petugas parkir kuwalahan, anggota Satlantas ditugaskan untuk mengatur jalur di titik arah ke obyek wisata maupun di obyek wisata. Dari pagi sampai menjelang sore anggota Satlantas melaksanakan pengamanan dan pengaturan di obyek wisata ini.
“Kami atur jalur untuk ke obyek wisata supaya lebih mudah dan tidak menyebabkan kemacetan baik bagi pengguna jalan yang akan ke Pantai Klayar maupun yang akan berkunjung ke Goa Gong “ kata Ipda Susilo selaku KBO Satlantas.
Anggota Satlantas juga bergabung dengan anggota Polsek Punung yang terbagi dalam pengamanan obyek wisata nasional ini. Karena jalur menuju ke Punung merupakan jalur terdekat dari arah Jawa Tengah maupun dari Yogyakarta yang akan menuju ke Pacitan dengan itu peran Polisi sangat di butuhkan untuk mengantisipasi juga pengunjung yang belum pernah berwisata ke Pacitan tidak kesasar dan menjadi tempat infromasi bagi wisatawan baik lokal maupun asing. (dkyz)