polrespacitan.id. PACITAN. Kegiatan lomba dai Cilik 3000 pondok pesantren se jawa timur seleksi perwakilan Polres Pacitan selesai dilaksanakan kemarin Rabu (1/11/2017). Dari 25 peserta yang mengikuti lomba akhirnya didapatkan juara setelah hampir setengah hari mengikuti seleksi.
Juara pertama lomba Dai Dai’ah cilik seleksi Pacitan diperoleh oleh santriwati dari pengiriman Pondok Pesantren tremas Arjosari. Adinda Chaerani Azzahra santriwati dari Ponpes tremas Arjosari berhak mendapatkan trofi piala juara satu dan uang pembinaan dari Polres Pacitan. Selanjutnya pemenang lomba Dai cilik seleksi Pacitan akan ikut kompetisi tingkat Polda jatim mewakili dari pengiriman Polres Pacitan.
Kasat Reskoba POlres pacitan M Agung Purnomo mengungkakan jika pemenang dalam lomba Dai Cilik seleksi POlres Pacitan akan diikutkan kompetisi tingkat Polda jatim.
“Nantinya untuk pemenang akan dikirim mewakili Polres pacitan mengikuti lomba dai cilik tingkat jawa Timur bersaing dengan santri santri pengiriman Polres Lain,” ungkap M Agung.
Pada perlombaan dai Cilik Polres Pacitan kemarin diperoleh juara pertama lomba Dai Cilik yang berhasil disabet Dai cilik dari santri Ponpes tremas Arjosari adinda Chaerani Azzahra, juara dua Diyana Syifana dari Ponpes Al Fallah Arjosari dan juara tiga dperoleh oleh adinda Intan Nurini santriwati Ponpes Al Anwar Ploso Pacitan. Penyerahan piala dan hadiah uang pembinaan diberikan langsung oleh Kapolres Pacitan AKBP Suhandana Cakrawijaya SIK pada hari itu juga. Kapolres pacitan mengucapkan selamat dan terima kasih kepada seluruh peserta dan keluarga serta panitia atas suksesnya kegiatan tersebut. (hr)