Polres pacitan gelar simulasi deskresi Kepolisian penanganan pelaku Curanmor | Polres Pacitan

Polres pacitan gelar simulasi deskresi Kepolisian penanganan pelaku Curanmor

IMG_7501polrespacitan.id. PACITAN.  Tampak beberapa polisi Polres pacitan dengan memasang barikade di jalan melaksanakan razia besar besaran di depan mako Polres Pacitan pada Rabu (24/5/2017). Beberapa petugas lalu lintas mengatur arus lalin dan anggota sabhara bersenjata lengkap tampak siaga di lokasi. Situasi yang tampak tegang ini bukan kegiatan nyata melainkan hanya kegiatan simulasi diskresi kepolisian yang dilaksanakan personel Polres Pacitan dalam menghadapi tindak pidana pencurian motor.

Beberapa aksi simulasi Diskresi ditunjukkan di halaman oleh anggota di halaman Polres Pacitan. Dimulai dari penerimaan oleh SPKT polres Pacitan dari masyarakat tentang adanya pencurian sebuah mobil. Disimulasikan SPKT Polres Pacitan menerima laporan dari masyarakat tentang adanya curanmor. Setelah mencatat semua identitas dan ciri ciri kendaraan yang hilang, petugas langsung mengontak semua jajaran untuk melakukan razia dan penghadangan di jalan.

Saat razia, ada kendaraan sesuai ciri ciri yang menerobos razia petugas selanjutnya petugas patroli sabhara mengejar dan menghadangnya di tengah jalan. Saat adegan inilah tindakan diskresi kepolisian muncul. Apakah petugas harus sampai melumpuhkan pelaku atau hanya menghimbau agar pelaku menyerahkan diri tergantung situasi di lapangan.IMG_7489

Kasat Sabhara Polres Pacitan AKP M. Syamsul saat memantau pelaksanaan simulasi mengatakan, setiap personel polisi haruslah paham dan cepat tanggap tentang upaya apa yang harus segera dilakukan saat berada dalam keadaan penanganan kejadian di lapangan.

 “Agar semua angggota Polri, khususnya personel Polres pacitan paham betul. Asasnya cuma satu saja proporsionalitas. Bagaimana dia (personel) harus memilih keputusan di lapangan misalkan ketika menggunakan senjata api yang bisa berakibat mematikan,” ujarnya.

Pada kegiatan adegan simulasi tersebut melibatkan semua unsur di Polres Pacitan. Simulasi tentang deskresi kepolisian semacam ini akan terus menjadi pelatihan rutin oleh anggota guna terus meningkatkan profesionalisme dan kemahiran petugas dalam penanganan kasus dan dinamika kriminalitas di lapangan. (hr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *