polrespacitan.id. PACITAN. Guna meningkatkan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah kecamatan punung, kapolsek Punung bersama anggota terus melakuakn sosialiasai dan himbauan kepada masyarakat dan kelompok masyarakat untuk ikut menjaga keamanan di wilayahnya masing masing. Seperti kegiatan cangkrukan yang dilakukan Kapolsek punung dengan warga PSHT Punung di Pendopo Kecamatan Punung pada Sabtu (13/5/2017).
Dalam kegiatan cangkrukan tersebut, Kapolsek Punung AKP Basuki Santoso menghimbau kepada masyarakat khususnya warga PSHT Punung agar ikut bersama sama menjaga situasi kamtibmas di wilayah Punung. Selain itu, Pak Kapolsek juga menambahkan di era yang modern ini, agar masyarakat tidak mudah terprovokasi dengan adanya berita hoax yang bisa meresahkan masyarakat, ungkapnya.
“Mari bersama sama kita jaga situasi yang kondusif di Punung. Tanggalkan seragam dan perbedaan demi persatuan dan kesatuan di masyarakat. Saya yakin warga PSHT Punung cinta kedamaian demi Punung yang aman dan maju,” jelas AKP Basuki.
Pada kegiatan tersebut hadir para sesepuh sesepuh PSHT Kecamatan punung yang juga ikut memberikan keceran dan nasihat kepada warga PSHT yang masih muda muda agar selalu jaga emosi tidak mudah terprovokasi sehingga bisa menimbulkan keributan. (hr)