Polres Pacitan laksanakan studi banding Zona Integritas ke Polres Sidoarjo demi tingkatkan pelayanan publik | Polres Pacitan

Polres Pacitan laksanakan studi banding Zona Integritas ke Polres Sidoarjo demi tingkatkan pelayanan publik

205316ef-62f3-4804-a32d-ca17be6f4180polrespacitan.id. PACITAN. Beberapa Personel Polres Pacitan yang dipimpin Kabagren kompol Sukoco hari ini Kamis (6/4/2017) melaksanakan kegiatan studi banding Ke Polresta Sidoarjo. Dalam lawatannya ke Polresta Sidoarjo, rombongan dari Polres Pacitan dan dari beberapa Polres di Jawa timur mengikuti studi banding Zona Integritas yang dilaksanakan di Polresta Sidoarjo.

Kegiatan studi banding dilaksanakan di Polresta Sidoarjo karena, Polresta sidoarjo merupakan salah satu Polres Pelopor dan Inovator Pelayanan Publik Berbasis Informasi Technologi (IT)yang ada di Indonesia ialah SKCK Online. SKCK online bisa terkoneksikan di kepolisian seluruh indonesia dan mampu memangkas birokrasi juga mengurangi dan mencegah terjadinya Pungutan Liar (Pungli) mulai dari pelayanan tingkat Bawah hingga Polres.

Beberapa Polres dan Polda di Luar Polda jatim juga pada hari sebelumnya juga melaksanakan kegiatan studi banding di Polresta Sidoarjo. Dalam kunjunganya, rombongan dari Polres Pacitan dan Polres lainnya yang berkunjung ke Sidoarjo mendengarkan pemaparan Kapolresta Sidoarjo dan mempelajari kegiatan kegiatan pelayanan publik yang telah dilaksanakan oleh Polresta Sidoarjo sehingga mampu meraih Zona Integritas. b7eedf3e-7946-4631-ac81-9919f3f875ec

Pelayanan Publik Berbasis Informasi Technologi (IT) oleh Mapolresta sidoarjo sekaligus sebagai inspirasi. Demi mewujudkan kepuasan masyarakat dalam pelayanan yang baik dan Cepat, yang termasuk salah satu Program Prioritas Kapolri yakni Peningkatan pelayanan publik yang lebih mudah bagi masyarakat.
Kabagren Kompol Sukoco menjelaskan jika tujuan studi banding ini untuk mempelajari kegiatan pelayanan publik yang dilaksanakan di Polresta Sidoarjo agar bisa ditiru di Polres Pacitan. “Kunjungan ini terkait Study Banding ZONA INTEGRITAS yang telah diraih oleh Polresta Sidoajo, sehingga diharapkan bisa diaplikasikan di Polres Pacitan sehingga pelayanan kepolisian kepada masyarakat semakin mudah dan baik.”singkatnya. (hr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *