PACITAN. polrespacitan.id. Perkembangan teknologi yang semakin maju menuntut pelayanan kepada masyarakat oleh pelayan masyarakat seperti polisi juga harus berimbang. Di Kabupaten Pacitan pemanfaatan kecanggihan teknologi telah diaplikasikan dengan salah satunya pemasangan CCTV guna pemantauan arus lalu lintas di titik titik padat arus yang ada di wilayah Kabupaten Pacitan yang dapat dipantau langsung oleh Dishubkominfo maupun Satlantas Polres Pacitan.
Sepuluh kamera pengawas atau kamera CCTV yang berada di 5 titik telah disiapkan oleh Polres Pacitan bekerja sama dengan Pemda untuk memantau arus lalu lintas di sepanjang jalan utama Kabupaten Pacitan. CCTV tersebut di tempatkan pada titik-titik yang berpotensi mengalami kepadatan dan kemacetan.
Kapolres Pacitan AKBP Suhandana Cakrawijaya SIK menyebutkan ada 5 titik kamera CCTV yang sudah terpasang di wilayah Kota Pacitan diantaranya di perempatan Penceng, Pasar Arjowinangun, terminal Pacitan, Perempatan Alijah, dan pertigaan teleng ria, ungkapnya.
“CCTV kita pantau setiap saat. Kalau nanti ada kepadatan arus, akan langsung kita tindak lanjuti dengan mengerahkan tim urai ke lokasi kemacetan,” jelasnya saat memantau titik pemasangan CCTV, Senin (18/7).
Menurutnya di wilayah Pacitan sedikitnya ada 5 (lima) titik yang rawan dan berpotensi mengalami kepadatan / kemacetan arus selama ini, terutama saat hari liburan. Yakni di perempatan Penceng, Pasar Arjowinangun, terminal Pacitan, Perempatan Alijah, dan pertigaan teleng ria.
“Antisipasi yang kita lakukan selama ini antara lain ploting personel dan sarana prasarana serta simulasi rekayasa lalu lintas di beberapa trouble spot tersebut,” jelas Kapolres Pacitan.
Sementara Kasat Lantas Polres Pacitan, AKP J. Nugroho menandaskan, jalur protokol di depan pasar arjowinangun menjadi salah satu titik yang pasti mengalami kemacetan terutama saat hari pasaran, yang disebabkan antara lain pedagang yang nekat jualan di pinggir jalan dan parkir yang tidak teratur, tambahnya.
“Selain itu, kesadaran para pengguna jalan juga masih kurang, padahal keberadaan rambu lalu lintas di daerah tersebut sudah jelas,” ujarnya.
Dengan pemanfaatn teknologi CCTV ini diharapkan dapat memudahkan pekerjaan polisi dalam memantau arus lalin di lapangan sehingga cepat dalam penanganannya.(hr)